JENIS-JENIS TEKNOLOGI

 


Beberapa Jenis teknologi sebagai berikut
1.Teknologi Informasi
Teknologi Informasi (TI)  adalah suatu teknologi yang dapat membantu manusia dalam menyampaikan informasi kepada orang lain dalam waktu yang cepat dan tepat.

Teknologi ini terdiri dari seperangkat perangkat lunak dan perangkat keras yang digunakan untuk memproses, mentransfer, dan menyimpan informasi. Alat-alat teknologi informasi ini memberikan informasi secara akurat dan terkini kepada individu yang tepat pada waktu yang tepat.

Beberapa contoh yang termasuk dalam teknologi informasi di antaranya;

Televisi,Radio,Media online (website, blog, portal),dan lain sebagainya

2. Teknologi Komunikasi

Teknologi komunikasi adalah suatu teknologi yang dapat membantu manusia dalam berkomunikasi satu sama lain dan saling mengirimkan informasi dengan menggunakan suatu perangkat khusus.

Teknologi komunikasi mungkin salah satu teknologi paling umum yang banyak digunakan dalam kehidupan kita sehari-hari. Kemajuan teknologi telah meningkatkan cara menyampaikan informasi dari satu tempat ke tempat lain dengan lebih nyaman, cepat, dan dengan akurasi yang tinggi.

Beberapa contoh yang termasuk dalam teknologi komunikasi di antaranya;

Smartphone,Email,mesin fax,Aplikasi chatting,dan lain sebagainya

3. Teknologi Transportasi

Teknologi transportasi adalah suatu teknologi yang membantu manusia untuk berpindah tempat (transportasi) dari suatu lokasi ke lokasi lainnya dalam waktu yang cepat.

Beberapa contoh yang termasuk dalam teknologi transportasi di antaranya;

  • Kereta listrik
  • Mobil listrik
  • Pesawat
  • Kapal laut
  • Rekayasa jalan raya
  • Dan lain sebagainya
4. Teknologi Pendidikan

Teknologi pendidikan adalah teknologi yang berhubungan dengan dunia pendidikan dimana kegiatannya memanfaatkan alat bantu tertentu.

Teknologi pendidikan bertujuan untuk meningkatkan kinerja siswa dengan mengelola dan membangun sumber daya dan proses teknologi yang berbeda di kelas atau lingkungan belajar apa pun.

Beberapa contoh yang termasuk dalam teknologi pendidikan di antaranya;

  • Metode pengajaran terbaru
  • Pembelajaran secara online
  • Peralatan laboratorium sekolah
  • Lab komputer
  • Dan lain sebagainya
5. Teknologi Medis

Teknologi medis adalah suatu teknologi yang berkaitan dengan dunia kedokteran dimana kegiatan medis sudah memanfaatkan teknologi komputer.

Ini merupakan jenis teknologi yang paling efektif dan bermanfaat karena membantu meningkatkan dan memperpanjang kehidupan manusia. Teknologi medis adalah bidang yang luas di mana inovasi telah memainkan peran penting dalam memelihara kesehatan manusia dengan membantu mengurangi rasa sakit dan mempercepat proses pemulihan.

Beberapa contoh produk yang termasuk dalam teknologi medis di antaranya;

  • Tensimeter
  • Termoter tubuh
  • Stetoskop
  • Alat suntik dan infus
  • Alat USG
  • Alat X-Ray
  • Aplikasi konsultasi kesehatan
  • Dan lain sebagainya
6. Teknologi Arsitektur

Teknologi arsitektur adalah komponen dari rekayasa bangunan dan arsitektur yang berhubungan dengan metode konstruksi, bahan bangunan, dan desain bangunan. Teknologi ini merupakan penerapan teknologi modern untuk mendesain bangunan, baik eksterior maupun interior.

Beberapa yang termasuk dalam teknologi arsitektur, di antaranya;

  • Teknik rekayasa
  • Ilmu bangunan
  • Pengembangan konsep atau desain bangunan
  • Dan lain sebagainya
7. Teknologi di Bidang Bisnis

Teknologi di bidang bisnis adalah penerapan sains, data, teknik, dan informasi, untuk tujuan terkait bisnis, misalnya upaya pencapaian tujuan organisasi atau ekonomi.

Teknologi telah banyak membantu bisnis kecil dan UMKM dalam bersaing dengan perusahaan-perusahaan yang sudah mapan. Beberapa contoh teknologi di bidang bisnis, di antaranya:

  • Pemasaran bisnis melalui internet (mesin pencari dan media sosial).
  • Fitur transaksi online (internet banking, mobile banking, Payment gateway, dan lain-lain).
  • Mesin EDC untuk keperluan transaksi dengan kartu debit dan kredit.

Selain yang disebutkan di atas, sebenarnya masih ada beberapa jenis teknologi yang hadir di tengah-tengah manusia. Ini membuktikan bahwa sebagian besar kehidupan manusia telah berhubungan dengan teknologi. Dan teknologi lainnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SMK NEGERI 2 SUKOREJO

MOTIF BATIK

MENGANALISIS PRINSIP APLIKASI NEON ART